Pemkot Yogyakarta Adakan Kegiatan Pray From Home

Pemerintahan Kota (Pemkot) Yogyakarta bersama Kementerian Agama Kota Yogyakarta melaksanakan Doa Lintas Agama atau “Pray From Home” yang dilakukan secara daring pada Senin (19/7/21) di Ruang Yudhistira Balaikota Yogyakarta.

Pray From Home adalah salah satu upaya Pemkot Yogya dalam memanjatkan doa bersama dan meminta perlindungan di masa pandemi saat ini. Kegiatan ini sesuai dengan SE nomor 17 tahun 2021 dan SE Walikota Yogyakarta no 451/3582/SE/2021 tentang penyelenggaraan Idul Adha pada masa PPKM Darurat.

Dalam kesempatan ini semua perwakilan agama hadir pada acara tersebut meliputi, perwakilan umat Agama Islam oleh K.H. Sholehudin Mansyur, perwakilan umat Agama Kristen Pendeta Yosep Krisetyo Nugroho, perwakilan umat Agama Hindu Dewa Putu Gede Raka, perwakilan umat Agama Buddha Pandita Muda Totok Tejamano, serta perwakilan dari umat Agama Konghucu Tauchin Eka Putra. Masing-masing perwakilan berdoa menurut kepercayaan masing-masing diikuti oleh peserta secara daring.

Wakil Walikota Yogyakarta, Drs. Heroe Poerwadi, MA., berharap dengan melaksanakan Pray From Home dalam lintas agama semua kekuatan, keselamatan, keamanan, dapat disembuhkan dari berbagai penyakit, dan dijaga keutuhan solidaritasnya.